Tuesday, February 28, 2017

Cara backup file ke google drive melalui command line

Cara backup file ke google drive melalui command line - Assalammualaikum Wr Wb, hai sobat catatan rizky kembali lagi dengan saya pada artikel saya kali ini yang berjudul 'Cara backup file ke google drive melalui command line' nah pernahkah sobat berfikir jika server/pc sobat itu rusak atau di retas seseorang sedangkan di dalamnya ada data-data penting, nah lalu bagaimana mengatasinya? nah tentu saja yang pertama kali di pikiran sobat adalah backup & restore, nah disini masalahnya kita terkadang lupa untuk membackupnya, ada satu cara mengatasinya yaitu dengan cara membuat program penjadwalan(jika di linux ada cronjob) namun bagaiman bisa program tersebut mengupload suatu file ke google drive? nah hayo bagaimana? nah disini saya punya solusi untuk hal tersebut yaitu dengan menggunakan crontab(program penjadwalan) yang menjalankan perintah linux untuk mengupload file ke google drive, nah caranya bagaimana? mari simak artikel saya kali ini, baca dengan teliti ya guys


Pengertian
Google Drive adalah layanan penyimpanan daring milik Google yang diluncurkan pada 24 April 2012. [1][2] Layanan ini merupakan ekstensi dari Google Docs dan akan mengganti URL docs.google.com dengan drive.google.com setelah diaktifkan. Google Drive memberikan layanan penyimpanan gratis sebesar 15 GB dan dapat ditambahkan dengan pembayaran tertentu. - WikiPedia Indo

Latar Belakang
Banyaknya kasus dimana beberapa server down dan juga data-datanya hilang serta di jual belikan bebas oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, adanya artikel ini saya buat agar jika data-data penting tersebut hilang masih bisa kita restore dari google drive

Maksud dan Tujuan
dapat melakukan backup suatu file/data ke google drive dari perintah CLI

Alat dan Bahan
  • Laptop/PC
  • OS Linux
  • Internet
Jangka Waktu Pengerjaan
Dapat di kerjakan kurang lebih 3 - 30 menit tergantung koneksi internet masing masing

Tahap Pengerjaan
pertama download terlebih dahulu file file yang di butuhkan dengan cara
$ wget https://docs.google.com/uc?id=0B3X9GlR6EmbnWksyTEtCM0VfaFE&export=download


lalu kita ubah nama file yang telah di download tadi menjadi grive
$ mv uc\?id\=0B3X9GlR6EmbnWksyTEtCM0VfaFE gdrive


kemudian  kita install file tersebut ke /usr/local/bin (harus dengan su)
install gdrive /usr/local/bin/gdrive

Lalu ketikan perintah perintah berikut
# gdrive list
 lalu akan muncul prompt seperti di bawah ini, lalu copy url yang di sediakan kemudian akses lewat browser


nah nanti akan muncul seperti di bawah ini, kemudian pilih izinkan


nah lalu copy idnya kemudian pastekan di prompt yang tadi


pastekan seperti di bawah ini kemudian enter


nah lalu akan muncul daftar file ynag ada di google drive kita


lalu kita coba upload file ke google drive dengan cara menjalankan alamat berikut
# gdrive upload <nama file>


lalu coba kita cek apakah sudah terupload, dengan cara menjalankan perintah berikut
# gdrive list


nah di atas data saya sudah masuk di google drive saya, nah bagaimana mudah bukan sobat? silahkan di coba, semoga bermanfaat, mungkin hanya ini yang dapat saya sampaikan ada artikel saya kali ini yang berjudul 'Cara backup file ke google drive melalui command line' terimakasih sudah berkunjung

Referensi
http://olivermarshall.net/how-to-upload-a-file-to-google-drive-from-the-command-line/
https://id.wikipedia.org/wiki/Google_Drive
Read More

Monday, February 27, 2017

Cara menjalankan perintah linux dengan php

Cara menjalankan perintah linux dengan php - Assalamulaikum Wr Wb, hai sobat catatan rizky!, kembali lagi dengan saya pada artikel kali ini yang berjudul "Cara menjalankan perintah linux dengan php" pernah gak si terbanyang di benak kita bisa menjalankan suatu perintah di linux dengan php/melalui peramban web ?, nah disini saya akan membagikan sedikit tips tentang hal tersebut, ok langsung saja..

Pengertian
Apa itu PHP ? PHP atau Hypertext Preprocessor adalah suatu bahasa pemrograman yang dapat di gunakan untuk membangun web dinamis dan dapat untuk membuat suatu fungsi tertentu.

Latar Belakang
Semakin berkembangnya jaman maka semakin mudah juga kita dalam melakukan suatu hal, contohnya adalah dengan kita menjalankan perintah linux dengan menggunakan peramban web yang di dukung oleh php, dengan begitu kita akan lebih mudah untuk menjalankan perintah tertentu di linux, atau bisa juga untuk konfigurasi service tertentu

Maksud dan Tujuan
Dapat menjalankan perintah linux menggunakan php, dan juga bisa memahaminya

Alat dan Bahan
  • Laptop/PC
  • OS Linux
  • Web Server + PHP
  • Web Browser
  • Text Editor
Jangka Waktu Pengerjaan
Dapat di kerjakan kurang lebih 3 - 15 menit

Tahap Pengerjaan
Pertama buat file berektensi *.php di direktori /var/www/html , agar bisa di akses melalui web, disini saya menggunakan perintah linux untuk membuatnya
# touch /var/www/html/catatan.php

kemudian kita edit dengan text editor agar lebih mudah disini saya menggunakan sublime-text

 # subl /var/www/html/catatan.php
 

kemudian akan nampak seperti di bawah ini


nah lalu isi sesuai dengan keinginan, pada kode saya kali ini berfungsi untuk menampilkan list file-file di /var/www/html
<?php 

$isi=shell_exec("ls -l");
echo "<pre>";
echo $isi;
echo "</pre>";
?>


Penjelasan :
$isi = adalah variable yang saya gunakan untuk menyimpan data hasil dari perintah linux yang saya jalankan

shell_exec = adalah suatu fungsi dari php untuk menjalankan perintah linux, bisa juga di ganti dengan 'system='

echo $isi = mengeprintkan isi dari variable $isi
tag 'pre' = untuk merapikan hasil dari penampilan isi variable yang di printkan

nah coba kita akses, nanti akan muncul tampilan seperti berikut ini


nah sudah berhasil, bagaimana mudah kan?

Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/PHP

nah mungkin hanya itu saja yang dapat saya bagikan pada artikel yang berjudul  'Cara menjalankan perintah linux dengan php', semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan sobat semua. Terimakasih sudah berkunjung

Wassalammualaikum Wr Wb
Read More

Saturday, February 25, 2017

Menjalankan crontab untuk menjadwalkan perintah di linux

Menjalankan crontab untuk menjadwalkan perintah di linux - Assalammualaikum Wr Wb, hai sobat catatan rizky, kembali lagi dengan saya pada artikel saya kali ini yang berjudul "Menjalankan crontab untuk menjadwalkan perintah di linux" , apa sih crontab itu? nah disini saya akan mengulasnya, oke langsung sajalah

Pengertian
Cron adalah suatu software utility yang ada pada system mirip unix yang di gunakan untuk menjalankan perintah sesuai dengan yang telah di jadwalkan

Latar Belakang
Susahnya untuk mengatur waktu untuk mengurusi suatu server terlebih lagi jika listrik yang di gunakan untuk sumber daya server mati-hidup, perintah cron ini sangat membantu kita untuk menjalankan suatu perintah yang telah kita jadwalkan

Maksud dan Tujuan
Dapat menjalankan perintah cron untuk menjadwalkan perintah tertentu di linux atau system yang mirip unix

Alat dan Bahan
  • Laptop/PC
  • OS Linux
Jangka Waktu Pengerjaan
Dapat di kerjakan kurang lebih 2 - 10 menit

Tahap Pengerjaan
Pertama masuk dengan user yang akan di daftarkan perintahnya untuk kita cronjob

lalu ketikan perintah crontab -e untuk mengedit file untuk kita cronjob
$ crontab - e
nanti akan muncul seperti di bawah ini, disini kita di suruh untuk memilih text editor, disini saya memilih editor nano


nah nanti akan muncul seperti di bawah ini


kemudian tambahkan text seperti di bawah ini
$ 12 12 * * * /sbin/reboot
Pengertian
┌───────────── menit (0 - 59)
│ ┌───────────── jam (0-23)
│ │ ┌───────────── hari bulan (1 - 31)
│ │ │ ┌───────────── bulan (1 - 12)
│ │ │ │ ┌───────────── hari dalam seminggu (0-6) (Minggu sampai Sabtu;
│ │ │ │ │ 7 juga Minggu)
│ │ │ │ │
│ │ │ │ │
*  *  *  * *      Perintah untuk mengeksekusi
untuk punya saya kali ini berarti mesin saya akan mengeksekusi perintah /sbin/reboot pada setiap jam 12:12


kemudian simpan dan keluar



nah tinggal tunggu apakah crontabnya sudah berhasil apa belum, bagaimana mudahkan?
Referensi
https://en.wikipedia.org/wiki/Cron

Nah mungkin itu saja yang dapat saya bagikan pada artikel saya kali ini "Menjalankan crontab untuk menjadwalkan perintah di linux" semoga bermanfaat, terimakasih sudah berkunjung

Wasslammualaikum Wr Wb
Read More

Friday, February 24, 2017

Cara menjalankan perintah sudo tanpa prompt password

Cara menjalankan perintah sudo tanpa prompt password - Assalammualaikum Wr Wb, kembali lagi dengan saya tentunya di blog Catatan Rizky kali ini saya akan membahas tentang bagaimana menjalankan perintah sudo tanpa mengeluarkan prompt atau isian password, oke langsung saja saya bahas

Pengertian
Sudo adalah suatu program yang tersedian pada komputer yang bersistem operasi linux yang digunakan untuk menjalan program dengan hak keamanan pengguna lain(pada defaultnya di linux SuperUser)

Latar Belakang
kebutuhan dalam menjalankan suatu program yang berjalan di latar belakang biasanya sering di gunakan, jika suatu program tersebut berjalan di latar belakang otomatis tidak dapat memasukan suatu data(seperti password) layaknya program yang berjalan seperti biasa, maka dari itu disini saya membuat artikel ini agar kita bisa membuat suatu program yang berjalan di latar belakang yang menggunakan sudo bisa tanpa password

Maksud dan Tujuan
Dapat menggunakan perintah sudo tanpa muncul prompt password

Alat dan Bahan
  • PC/Latop
  • OS Linux
Jangka Waktu Pengerjaan
Dapat di kerjakan kurang lebih 1 - 5 menit

Tahap Pengerjaan
Pertama masuk superuser terlebih dahulu


kemudian ketikan perintah `visudo`
# visudo

nanti akan muncul tampilan seperti di bawah ini


nah lalu isikan sintaks berikut ini pada bagian laing bawah
<user> ALL=(ALL) NOPASSWD:  <letak perintah>


kemudian save lalu exit


nah sekarang kita coba apakah sudah berhasil


nah sudah berhasil, mudah bukan? silahkan di coba..

Referensi
https://en.wikipedia.org/wiki/Sudo
Read More

Thursday, February 23, 2017

Mengganti perintah linux secara permanen

Mengganti perintah linux secara permanen - Assalammualaikum Wr Wb hai sobat Catatan Rizky, sudah sobat mendengar bagaimana cara mengganti perintah linux secara permanen, iya mengganti perintah-perintah yang ada di linux, misalnya perintah 'su' kita ubah menjadi 'master' atau 'admin' , nah menarik bukan? nah mari kita coba


Pengertian
Command: dalam dunia komputer command merujuk ke program komputer yang bertindak sebagai penerjemah dari sesuatu, dalam rangka untuk menjalanakan tugas tertentu

Latar Belakang
Perintah di linux biasanya merupakan singkatan-singkatan dari kata-kata bahasa inggris, bagi yang susah dalam menghafal hal tersebut pasti susah untuk menjalankan linux, maka disini saya membuat artikel ini untuk mereka yang susah menghafal perintah tertentu untuk mereka ubah ke suatu kata yang mereka mudah hafalkan

Maksud dan Tujuan
Dapat mengubah perintah linux secara permanen

Alat dan Bahan
  • Laptop/PC
  • OS Linux(disini saya menggunakan turunan debian)
Jangka Waktu Pengerjaan
Dapat di kerjakan kurang lebih 1 - 5 menit

Tahap Pengerjaan
Pastikan sobat sudah masuk sebagai superuser, kemudian  cek terlebih dahulu dimana letak perintah yang akan sobat ganti dengan cara menjalankan perintah berikut
# which <perintah>


nah disini saya mengganti perintah 'ls' menjadi 'list' nah disini perintah ls berada di direktori /bin , nah kita pindah ke folder tersebut

# cd /bin


kemudian kita rename perintah yang ingin kita ubah, disini saya mengubah 'ls' menjadi 'list'
# mv <perintah sebelumnya> <perintah yang baru>


nah lalu kita coba apakah perintah ls sudah tidak bisa digunakan 


nah lalu kita coba perintah baru yang kita buat,

 

nah disini perintah saya sudah terganti, bagaimana mudah bukan??

Referensi
https://en.wikipedia.org/wiki/Command_(computing)
Read More

Wednesday, February 22, 2017

Menginstall CMS Formulasi di localhost

Menginstall CMS Formulasi di localhost - Assalammualaikum Wr Wb hai sobat catatan rizky, kembali lagi dengan saya ada artikel saya kali ini yang berjudul "Menginstall CMS Formulasi di localhost" nah sudah pernahkah sobat mendengar apa itu CMS Formulasi? nah jika belum bisa baca baca terlebih dahulu di website resminya http://cms.formulasi.or.id/ nah artikel saya kali ini akan membahas tentang bagaimana install cms formulasi di localhost, oke langsung saja saya bahas

Pengertian
CMS : adalah perangkat lunak yang digunakan untuk menambahkan atau memanipulasi (mengubah) isi dari suatu situs web - WikiPedia Indo

Latar Belakang
Kebutuhan dalam pembuatan website kini semakin melonjak, dalam pembuatan website sendiri tidak lepas dari kata CMS, banyak sekali sekarang CMS yang beredar di internet, salah satunya adalah cms formulasi yang bisa di pakai untuk website sekolah, pesantern, lembaga/instansi, perusahaan ataupun pribadi, sehingga saya disini tertarik untuk mencobanya

Maksud dan Tujuan
Dapat menginstall cms formulasi di localhost

Alat dan Bahan
  • Laptop/PC
  • Web Server
  • Database Server
  • CMS Formulasi
Jangka Waktu Pengerjaan
Dapat di kerjakan kurang lebih 5 - 20 menit

Tahap Pengerjaan
Pertama download terlebih dahulu CMSnya di website resminya yang terbaru versi 2.1.0 disini

nah kemudian pindahkan file cmsnya di /var/www/html (untuk linux)
#  cp cms_formulasi.....zip /var/www/html

Lalu pindah ke direktori /var/www/html dengan menjalankan perintah berikut
# cd /var/www/html


kemudian kita extract cmsnya ke folder yang kita hendaki
# unzip cms_formulasi...zip -d /var/www/html/<folder yang di inginkan>


nah lalu kita ubah owner dari folder beserta isi folder tersebut menjadi www-data (user untuk webserver) dengan cara
# chown www-data:www-data <folder yang di hendaki>


lalu kita ubah permissionnya menjadi rwx-r-x-rx  agar orang lain tidak bisa memanupulasinya dengan cara
# chmod -R 755 <folder yang di hendaki>


kemudian kita buat databasenya terlebih dulu untuk menyimpan data-data cmsnya, dengan masuk ke phpmyadmin


kemudian klik new, lalu isi nama databasenya lalu klik create


nah lalu di browser masukan url untuk masuk ke halaman installasi cmsnya dengan cara akses url berikut : localhost/<nama folder yang di buat tadi>
contoh : localhost/cms
nah nanti akan muncul tampilan seperti ini, nah nanti akan ada pilihan dimana kita memilih install baru atau upgrade versi, karena disini kita baru install kita pilih installasi baru, lalu centang pada bagian "saya telah membaca..."


lalu nanti akan muncul form isian selanjutnya, untuk host database isi localhost, untuk username dan password isi username dan password untuk login ke databasenya, dan nama database isi dengan nama database yang telah sobat buat, lalu klik install


tunggu sebentar


nah lalu nanti ada pilihan untuk cmsnya akan di gunakan sebagai apa, ada banyak pilihan, disini saya memilih blog pribadi


kemudian nanti akan muncul form isian lagi untuk mengisi nama lengkap, email username dan password untuk login admin


nah lalu nanti akan muncul form lagi untuk mengisi nama blog/websitenya, url juga alamat dan nomor hp,

#NB : untuk URL isikan sama dengan url waktu masuk installasi



nah jika sudah muncul seperti gambar di bawah ini berarti cms sudah selesai di di install, lalu kita cek dengan klik 'selesai' nanti akan di redirect ke halaman login admin


isikan username dan password yang sudah di isi di form sebelumnya


nah nanti akan muncul admin panelnya seperti di bawah ini


nah untuk mengakses websitenya bisa masukan url yang sudah di isikan di atas atau klik nama blog/website di halaman admin panel di atas


nah installasi cms formulasi sudah selesai, bagaimana mudah kan sobat? oke sampai disini dulu artikel tentang 'Menginstall CMS Formulasi di localhost' terima kasih sudah berkunjung

Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_manajemen_konten
http://cms.formulasi.or.id/2014/04/cara-install-cms-formulasi.html
Read More